Monday, September 12, 2016

Melayat ke Rumah Duka Angga Pratama



KELUARGA BESAR SEKOLAH LAB UNDIKSHA MELAYAT
ATAS BERPULANGNYA SISWA MADE ANGGA PRATAMA

Suasana melayat dihadapan mayat Md Angga Pratama

Suasana ramah tamah ketika melayat di Yayasan Trisuci

Orang tua Angga Pratama menyapa siswa-siswi

Ibu Suciasih membagikan dupa sarana berdoa bersama

Pihak keluarga almarhum juga membagikan dupa untuk doa

Kasek SMP ucapkan bela sungkawa dan serahkan uang duka

Direktur Sekolah Lab beri ucapan bela sungkawa

KTU beri ucapan bela sungkawa ke orang tua siswa


Pada hari Senin, 12 September 2016 pada pukul 09.00 Wita keluarga besar Sekolah Lab Undiksha khususnya jenjang SMP dibawah koordinasi Bapak Kepala Sekolah mengadakan kegiatan melayat. Kegiatan melayat dilakukan atas berpulangnya anak Made Angga Pratama siswa kelas IX-2 ke pangkuan Tuhan Yang Maha Esa. Rombongan SMP Lab Undiksha melayat ke rumah duka Yayasan Tri Suci yang beralamat di Jalan Pulau Nias No. 28-30 Singaraja. Rombongan kesana karena anaknda Made Angga Pratama diupacarai dan disemayamkan disana. Yang turut serta dalam rombongan itu adalah Bapak Direktur Sekolah Lab Undiksha (Bapak Dr Ketut Gading, M.Si.) beserta KTU Sekolah Lab (Bapak Ketut Juwita, Ba.), Bapak Kepala Sekolah SMP Lab Undiksha (I Made Suantara, S.Pd.), Wakil Kepala SMP Lab Undiksha (Bapak I Putu Kusuma Wardana,M.Pd.), semua guru dan pegawai, pengurus OSIS SMP Lab Undiksha dan siswa-siswi kelas IX-2. Rombongan kesana dalam rangka ikut mengucapkan bela sungkawa, berdoa bersama dan sekedar memberi sumbangan duka.
Dari hasil melayat kesana diperoleh informasi bahwa anaknda Made Angga Pratama meninggal karena bertabrakan dengan mobil dari arah yang berlawanan. Kejadiannya terjadi pada hari Sabtu, 10 Agustus 2016 sekitar pukul 16.00 di jembatan Banyuasri Singaraja. Kejadian apes tersebut terjadi ketika almarhum berkendara roda dua hendak menuju Lovina. Tujuan beliau kesana adalah hendak membantu Bapaknya membuka stand pada kegiatan pembukaan Lovina Vestival (LOVES). Beliau akan dikremasi pada tanggal 13 September 2016 pukul 10.00 Wita di Krematorium Kuburan Cina Jalan Lingga Desa Banyuasri Singaraja.
Kami dari tim redaksi ikut mengucapkan bela sungkawa yang mendalam semoga arwah anaknda Made Angga Pratama segera bisa menyatu dengan Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. Oṁ atma tattwatma naryatma Swadah Ang Ah, Om swargantu, moksantu, sunyantu, murcantu. Om ksama sampurna ya namah swaha. Om shanti shanti shanti om.

No comments:

Post a Comment