KEGIATAN PEMASANGAN ATRIBUT ADIWIYATA
SMP LAB UNDIKSHA SINGARAJA
KERJA BAKTI
KELUARGA BESAR
SMP LAB UNDIKSHA SIINGARAJA
DALAM RANGKA PERSIAPAN PENILAIAN ADIWIYATA TAHUN 2017
KERJA BAKTI HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL
KERJA BAKTI SABTU SEHAT
SMP LAB UNDIKSHA SINGARAJA
Pemasangan Baliho, Slogan, Struktur Organisasi UKS, Struktur KKR serta Visi misi UKS oleh Tim Kreatif Adiwiyata SMP LAB Undiksha untuk menuju SMP Lab Undiksha sebagai Sekolah Adiwiyata tahun 2017.
Dokumentasi Kegiatan:
Pembuatan Spanduk Adiwiyata |
Pengukuran Spanduk Adiwiyata |
Pengukuran Peralatan Spanduk |
Pembuatan Spanduk Adiwiyata oleh Siswa |
KERJA BAKTI
KELUARGA BESAR
SMP LAB UNDIKSHA SIINGARAJA
DALAM RANGKA PERSIAPAN PENILAIAN ADIWIYATA TAHUN 2017
SMP Lab TODAY/ Selasa, 14 Maret 2017
Seluruh Guru dan Pegawai Smp Lab Undiksha Singaraja melaksanakan kegiatan Kerja Bakti Bareng di Area Kebun Belakang Sekolah dan di Area Green House dalam rangka menuju Sekolah Smp Lab Undiksha Singaraja sebagai Sekolah Adiwiyata tingkat Propinsi tahun 2017.
Semoga Sukses dan dilancarkan!
Awignam Astu
Salam "CERIA"
Dokumentasi Kegiatan:
Pembersihan di areal Taman Sekolah |
Penanaman Tanaman Hias |
Pembersihahan Area Sekolah |
Penanaman Rumput Sekolah |
Penanaman Pohon Toga |
Pembersihan Tumbuhan Gulma di Taman Sekolah |
LOMBA MELUKIS DAN MEMBUAT POSTER
BERTEMA LINGKUNGAN HIDUP SERANGKAIAN ADIWIYATA
SMP Lab TODAY/Sabtu, 11 Maret 2017
Seluruh siswa perwakilan dari masing-masing kelas sedang mengikuti Lomba Poster dan Lomba Melukis dengan tema "Lingkungan" serangkaian menuju sekolah Adiwiyata.
Dokumentasi Kegiatan:
Sumber : Faceebook SMP Lab. Undiksha
Jumat, 24 Februari 2017
Seluruh Siswa-siswi beserta Guru dan Pegawai Smp Lab Undiksha Singaraja melaksanakan kegiatan kerja bakti di Area Pantai Kelurahan Kampung Anyar sampai dengan di Pantai Ex Pelabuhan Buleleng dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional.
Berikut Dokumentasi Kegiatan Kerja Bakti dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah:
KERJA BAKTI SABTU SEHAT
Kegiatan Sabtu Sehat ini diawali dengan persembahyangan bersama dan beberapa sambutan dan pengumuman dari Pembina OSIS Bapak Pande Made Dedi Metrawan, S.Pd. Dalam sambutanya Beliau menekankan kepada seluruh siswa agar terus dan tetap menjaga kebersihan di dalam ataupun di luar kelas, di dalam sekolah maupun di luar sekolah. Selanjutnya dalam kegiatan sabtu sehat ini dilanjutkan dengan kegiatan bersih-bersih di Area Sekolah untuk menciptkan dan menuju Sekolah Adiwiyata.
Salam "Ceria"
Berikut Dokumentasi Kegiatan Kerja Bakti:
sumber : Facebook SMP Lab Undiksha Singaraja
Kegiatan-Kegiatan Yang Berkait ADHI WIYATA
RAPAT KOORDINASI SAMBUT VERIFIKASI
SMP LAB
UNDIKSHA MENGIKUTI PENILAIAN
ADHI WIYATA
TINGKAT KABUPATEN BULELENG
Pemandangan rakor dari belakang |
Kasek memberi penjelasan tentang Adhi Wiyata |
Pembina OSIS beri penjelasan terkait kegiatan OSIS |
Membahas masalah adhi wiyata bapak kasek menjelaskan
ditunjuknya SMP Lab Undiksha sebagai salah satu dari 10 SMP Buleleng menjadi
sekolah imbas atau binaan SMPN 4 Singaraja oleh Kasi SMP Dinas Pendidikan
Kabupaten Buleleng (Ibu Santrini) yang mengikuti lomba adhi wiyata di tingkat
nasional. Untuk proses mempersiapkan sekolah SMP Lab Undiksha pada kancah
tersebut kasek telah membuat surat tugas dengan 4 koordinator bidang dan
pokja-pokjanya serta telah membagikan buku panduan hal-hal yang menjadi obyek
penilaian. Tampaknya lomba semacam ini tidak beda dengan lomba KSPAN yang telah
dihadapi oleh SMP Lab Undiksha masa yang telah lalu. Penilaian meliputi kegiatan
satu tahun Januari s/d Desember 2016. Harapan bapak kasek SMP Lab Undiksha bisa
memperoleh nilai minimal 56 mengingat keterbatasan waktu dan biaya yang
dimiliki. Pada kegiatan rapat bapak kasek mengajak peserta untuk mencermati
file-file softcopy yang diberikan SMPN 4 Singaraja. Beliau meminta mencermati
dengan baik isi file terutama masalah program kerja, kegiatan, bukti yang perlu
disiapkan dan pembuatan laporannya. Beliau meminta program yang mana bisa
dilaksanakan dan yang mana tidak. Diharap tim portofolio dan operator agar
bekerjasama dengan baik menyiapkan laporan. Menurut kasek verifikasi di SMP Lab
Undiksha akan dilakukan pada bulan Desember ini. Kita harus berusaha seoptimal
mungkin memenuhi program tersebut. Inti harapan kasek adalah tidak membebani,
kerjakan yang bisa dikerjakan yang sulit disiapkan bukti fisiknya tidak usah
dikerjakan.
Pada sesi tanya-jawab Ibu Ni Wayan Sriati, S.Pd.
menanyakan masalah puisi-puisi yang telah ada dan telah dimiliki sekolah namun
semua menyangkut masalah KSPAN, beliau minta saran apa perlu ada lomba membuat puisi
tentang lingkungan hidup. Saran kasek perlu dalam waktu singkat ini siswa
diminta membuat puisi-puisi yang berbau lingkungan. Dari Ibu Ni Made Dwi
Lidyastuti, S.Pd. menanyakan masalah taman/kebun, yang dimiliki SMP Lab
Undiksha sangat sempit dan biopori tidak punya, apa perlu pengembangan dan
pengadaan? kemana dan bagaimana biaya pengembangan dan pengadaannya? Saran kasek
ketua panitia perlu berkoordinasi dan memohon bantuan dari pihak intansi Dinas
Pertamanan dan Perkebunan Kabupaten Buleleng. Informasi yang ada dilapangan
bahwa permohonan bantuan segala sesuatu tentang tanaman dan biopori agar masuk dalam
bentuk proposal dan sudah masuk diawal bulan Januari tahun 2017. Dari Ibu IGA
Sri Wahyuni menanyakan masalah tari, tari apa yang dipersiapkan apa dalam
bentuk fragmen? Kasek bersaran siapkan saja tari nelayan/tari tani, buat foto
dukomentasinya. Kasek juga mengulas kendala yang dihadapi sekolah belum
dikerjakan masalah pemilahan dan pengolahan sampah, bak sampah warna apa yang
perlu disiapkan. Apa rekening bayar air sudah ada penurunan. Penelitian karya
tulis siswa juga diharap bertemakan peduli lingkungan. Dari Ibu Ni Putu Karyaningsih
juga bertanya tentang mengundang orang tua untuk ikut berpartisipasi kegiatan
peduli lingkungan di sekolah. Saran kepala sekolah tidak usah dilakukan karena
sulit mengundang orang tua dalam waktu dekat diajak mengadakan kegiatan yang
peduli lingkungan hidup di sekolah. Dari Bapak Romeli menanyakan masalah tong
sampah yang ada di tiap kelas apa perlu dibersihkan atau diganti mengingat
sudah kotor sekali. Saran kasek meminta dibersihkan, jika tidak bisa diganti
saja. Beberapa fasilitas sekolah yang rusak seperti slot pintu, alat musik,
kipas angin, tv ruang guru, meja tamu di ruang guru sudah diamprah ke kampus
lewat dana SDP. Cuma prosesnya tidak bisa cepat harus diamprah di awal bulan,
cairnya di bulan depan. Kita akan programkan pembersihan total tiap 2 minggu
sekali ada yang mengepel, gosok tembok kotor, meja yang kotor, kaca dan
komponen kelas yang kotor. Dari Bapak Gede Aksama menanyakan masalah blog/web
yang diperlukan apa buat blog/web baru atau menambah laman di blog sekolah yang
ada. Saran kasek cukup menambah laman kegiatan dari adhi wiyata.
Masalah raportan, kasek menanyakan masalah
kelengkapan nilai dari mata pelajaran dan pengembangan diri yang telah dimiliki/masuk
ke masing-masing wali. Semua wali melaporkan bahwa semua nilai mata pelajaran
dan nilai pengembangan diri sudah masuk dan tidak ada masalah. Cuma masalah
yang ada adalah masalah absen siswa dan perilaku siswa.
Masalah kesiapan tirta yatra dilaporkan oleh Bapak
Pande Made Dedi Metrawan, S.Pd. sampai pendaftaran terakhir dilaporkan bahwa
peserta yang ikut dari guru dan siswa ada sebanyak 181 orang. Bis yang
digunakan my bus sejumlah 6 bis dan 1 avanza dengan fasilitas lengkap TV, Wifi
dan AC. Panitia sudah membayar DP sebesar 6 juta rupiah. Kita berangkat pukul
06.00 Wita hari Rabu, 7 Desember 2016, lagi 2 hari. Route yang dilalui adalah
Pura Taman Ayun Mengwi, Pura Sada Kapal, Pura Peti Tenget, dan jalan-jalan di mol
Beach Walk.
Masalah lain-lain disampaikan oleh kasek berupa
penyusunan RKAS untuk tahun anggaran 2017 akan dilaksanakan libur minggu II
Desember. Saat itu juga diungkap masalah SPMI, Sabar Fungli yang akan
dibicarakan nanti secara detail saat penyusunan RKAS. Surat undangan akan
disampaikan lewat sms. Rapat ditutup pada pukul 14.00 Wita dengan parama shanti
dan makan siang bersama.
KERJA BAKTI SEKOLAH LAB UNDIKSHA
Berikut Dokumentasi Kegiatan Kerja Bakti:
PERLOMBAAN PENGOLAHAN BARANG BEKAS
DALAM RANGKA JEDA SEMESTER GANJIL
TA. 2016/2017
Beberapa lomba dan Pentas Seni Siswa dalam rangka mengisi kegiatan Jeda Semester Ganjil tahun 2016-2017. Diantaranya Lomba Hasil Karya dari Barang Bekas, Fashion Show, Penampilan Band dari Siswa-siswi Smp Lab Undiksha Singaraja.
Salam "CERIA"
Sumber: Facebook SMP Lab Undiksha Singaraja
SOSIALISASI SEKOLAH
ADIWIYATA
TIM SMP NEGERI 4
SINGARAJA
DI SMP LAB UNDIKSHA
SINGARAJA
Suasana kegiatan sosialisasi sekolah adiwiyata |
Ibu Kasi SMP Kab. Buleleng memberi pengarahan |
Bapak Kasek SMP Lab Undiksha sambut TIM sosialisasi |
Bapak Kasek SMPN 4 memberi sosialisasi |
Tujuan sosialisasi Disampaikan oleh Kepala Sekolah SMP Negeri 4 Singaraja Bapak Putu Budiastana,S.Pd., M.Pd. adalah bahwasannya SMP Negeri 4 Singaraja sudah lolos sebagai juara sekolah adiwiyata tingkat nasional. Dan selanjutnya dipersiapkan menjadi sekolah adiwiyata mandiri. Untuk bisa menjadi sekolah adiwiyata mandiri kepada SMP Negeri 4 Singaraja berkewajiban menghimbas dan mensosialisasikan kepada minimal 10 sekolah binaannya. Untuk memenuhi kewajiban tersebut Dinas Pendidikan melalui leding sektornya Kasi SMP menetapkan SMP Lab Undiksha termasuk kedalam 10 sekolah imbas. Namun dalam hal ini karena ada dua sekolah SD yang memiliki satu halaman yang sama maka ditetapkan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten 12 sekolah binaan. Tujuan lain juga adalah dalam rangka mempersiapkan SMP Lab Undiksha Singaraja untuk menerima verifikasi sekolah adiwiyata tahun 2017, jika lolos tingkat kabupaten maka SMP Lab Undiksha Singaraja dapat mewakili kabupaten ke tingkat provinsi. Standar minimal kelulusan untuk bisa memperoleh sertifikat sebagai sekolah adiwiyata adalah dengan nilai minimal 56.
Dalam arahan itu
Kasi SMP Kabupaten Buleleng memohon dukungan dan partisipasi dari seluruh steak
holder SMP Lab Undiksha untuk ikut mensukseskan program pemerintah ini. Ibu
Kasi memberi arahan dan petunjuk terkait penggunaan dana dari kegiatan ini
dapat menggunakan dana bos. Beliau memantau untuk SMP Lab Undiksha banyak punya
silpa dana BOS, dana tersebut dapat digunakan dengan membuat rancangan RAPBS
baru, apalagi sekarang sudah memasuki bulan ke 11 dan jelang tutup tahun
anggaran, jadi untuk tahun anggaran 2017 dapat program-program lomba adiwiyata
dapat dianggarkan di dana bos.
Yang memberi
materi kegiatan/program-program sekolah adiwiyata adalah Bapak Drs. AA Gde
Agung Supartha. Beliau banyak menunjukkan materi kegiatan adiwiyata SMP Negeri
4 yang telah dilakukan. Mulai membuat pengolahan sampah, komposisasi, tanaman
hias susun, biopori dan sumur resapan. Sementara bidang bagaimana membuat
laporan dengan program exel yang dilinkan dengan dokumen-dokumen laporan dan
bukti kegiatan berupa foto-foto disampaikan oleh Bapak Komang Toni Andiyasa.
Kegiatan OSIS, PMR dan KSPAN Smp Lab Undiksha Singaraja :
Kegiatan Aksi Pungut sampah bersama Nanyang Polytechnic Singapore dan didampingi oleh beberapa Komunitas Peduli Lingkungan dari Undiksha di Areal Pantai Penimbangan
Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Smp Lab Undiksha Singaraja Tahun pelajaran 2016/2017 dengan Kegiatan Bhakti Sosial di Area Tugu Tri Yuda Sakti-Sangket
Dokumentasi Kegiatan:
Sumber : Facebook SMP Lab Undiksha Singaraja
Sambutan Bapak Kepala Sekolah I Made Suantara, S.Pd. menyampaikan bahwa kegiatan raportan diselenggarakan di luar sekolah bertujuan untuk memberi nuansa baru dan bebas dari rutinitas. Beliau menasehatkan kepada siswa bahwa prestasi yang diperoleh agar senantiasa ditingkatkan. Hasil atau angka yang tertulis di buku rapor itu adalah gambaran perjuangan prestasi belajar kalian selama 6 (enam) bulan terakhir. Rapor tersebut harus kalian tunjukkan kepada orang tua karena tujuan rapor itu ditulis untuk memberi laporan hasil belajar siswa kepada orang tua kalian, setelah ditunjukkan kepada orang tua selanjutnya dimintakan pengesahan/tanda tangan. Beliau menyampaikan selamat kepada siswa yang telah berhasil naik kelas, dan membesarkan hati siswa yang belum naik kelas.
Pembekalan tutor teman sebaya kegiatan KSPAN SMP Lab Undiksha Singaraja tentang materi HIV, AIDS dan Narkoba menghadirkan juru bicara finalis juara tes pengetahuan KSPAN yaitu Cahayana dan Pande Made Latra, didampingi dan dibantu oleh finalis yang lainnya. Tujuan kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian KSPAN SMP Lab Undiksha akan keadaan dan situasi bahwa Provinsi Bali Umumnya dan Kabupaten Buleleng khususnya dinyatakan sebagai daerah darurat HIV dan AIDS. Sehingga generasi muda khususnya siswa-siswi SMP Lab Undiksha Singaraja mengenal dan mewaspadai ancaman bahaya laten dari penyakit AIDS yang disebabkan oleh virus HIV. Dengan mengenal baik bagaimana AIDS dan Virus HIV dapat terjangkit ke orang lain siswa-siswi SMP Lab Undiksha Singaraja dapat membentengi diri agar terhindar dari wabah tersebut. Kegiatan itu juga dirangkaian sebagai kegiatan pelaksanaan program KSPAN dalam menyongsong KSPAN SMP Lab mengikuti ajang lomba di tingkat provinsi.
Kegiatan-kegiatan ramah tamah yang menarik dan mengundang tawa adalah manakala pengumuman kejuaraan siswa indispliner, karena juaranya ditriaki, dicemooh dan diperolok-olok oleh semua peserta. Itu sebagai bentuk hukuman dan memberi efek jera kepada siswa tersebut agar berbenah dan berperilaku kedepan agar lebih baik lagi.
KEGIATAN KERJA BAKTI
BERSAMA NANYANG POLYTECHNIC SINGAPORE
TAHUN 2016
Kegiatan Aksi Pungut sampah bersama Nanyang Polytechnic Singapore dan didampingi oleh beberapa Komunitas Peduli Lingkungan dari Undiksha di Areal Pantai Penimbangan
Berikut dokumentasi kegiatannya:
KERJA BAKTI DI TUGU TRI YUDA SAKTI
KEGIATAN MPLS SMP LAB UNDIKSHA SINGARAJA
TA. 2016/2017
Dokumentasi Kegiatan:
Sumber : Facebook SMP Lab Undiksha Singaraja
PENGENALAN LINGKUNGAN ADIWIYATA
PEMBELAJARAN OUTDOR
LOMBA
RAMAH-TAMAH DAN PEMBAGIAN RAPOR
PEMBELAJARAN OUTDOR
Singaraja, 29 Maret 2016
Kegiatan pembelajaran diluar kelas (outdoor) mata pelajaran IPA dengan materi Identifikasi Makhluk Hidup dengan guru Pembina Ibu Anna Masriyani Giri, S.Pd. Pembelajaran ini dilakukan sebagai wahana siswa untuk lebih mengenal Lingkungan di sekitar sekolah. Sehingga wawasan siswa tahu tentang pentingnya menjaga lingkungan. Selain itu, pembelajaran ini juga untuk membangkitkan rasa peduli dan mwningkatkan wawasan adiwiyata siswa SMP Lab Undiksha Singaraja.
Kegiatan pembelajaran diluar kelas (outdoor) mata pelajaran IPA dengan materi Identifikasi Makhluk Hidup dengan guru Pembina Ibu Anna Masriyani Giri, S.Pd. Pembelajaran ini dilakukan sebagai wahana siswa untuk lebih mengenal Lingkungan di sekitar sekolah. Sehingga wawasan siswa tahu tentang pentingnya menjaga lingkungan. Selain itu, pembelajaran ini juga untuk membangkitkan rasa peduli dan mwningkatkan wawasan adiwiyata siswa SMP Lab Undiksha Singaraja.
Dokumentasi Kegiatan Pembelajaran berbasis Adiwiyata:
Guru Memberikan Pengarahan Pengamatan Lingkungan |
Siswa Mencatat hasil pengamatan |
Guru memberikan Bimbingan |
LOMBA
PERINGATAN HARI REMAJA
SMP LABORATORIUM UNDIKSHA SINGARAJA
12 AGUSTUS 2015
SMP LAB UNDIKSHA Singaraja memperingati hari remaja 12 Agustus 2015 pada hari Sabtu, 12 September 2015. Adapun kegiatan yang dilakukan berupa lomba mendisains baju berbahan dari karton bekas. Peragaannya dilakukan di panggung open stage sekolah. Selain kegiatan itu juga dibacakan sloka-sloka yang berkaitan dengan narkoba AIDS dan HIV. Dipentaskan Band KSPAN SMP Lab Undiksha dan Drama KSPAN SMP Lab Undiksha Singaraja.
Adapun juara-juara mendisain baju berbahan dari karton bekas adalah sebagai berikut.
NO. UNDI
|
KELAS
|
JUMLAH
NILAI
|
PERINGKAT
|
KET
|
1.
|
IX-4
|
1050
| ||
2.
|
VII-5
|
1015
| ||
3.
|
VIII-2A
|
1115
|
II
| |
4.
|
VII-1
|
1030
| ||
5.
|
IX-3
|
1065
| ||
6.
|
VII-2A
|
1130
|
I
| |
7.
|
VII-3
|
1025
| ||
8
|
VIII-1
|
1045
| ||
9.
|
IX-2
|
1075
| ||
10
|
IX-1B
|
1110
|
III
| |
11
|
VII-4
|
965
| ||
12
|
VIII-4
|
975
| ||
13
|
VIII-3
|
1030
|
Dokumentasi Kegiatan:
RAMAH-TAMAH DAN PEMBAGIAN RAPOR
DI KEBUN EKA KARYA BEDUGUL
SABTU, 13 JUNI 2015
Untuk membuat nuansa baru kegiatan pembagian rapor, sekolah penyelenggarakan kegiatan kenaikan kelas dan pembagian rapor di luar sekolah. Tempat yang dipilih adalah di Kebun Eka Karya Bedugul. Untuk keberangkatan kesana siswa dikenai biaya transport sebesar Rp 75.000,- tiap orang. Biaya tersebut diperuntukan selain untuk transportasi juga dipakai biaya konsumsi dan biaya masuk ke wilayah tersebut. Siswa diajak berangkat ke sana pukul 06.30 Wita dan tiba ditempat kegiatan pukul 07.30. Tujuannya adalah untuk dapat tempat kegiatan yang lebih nyaman dan strategis. Memang benar tempat yang didapat adalah tempat yang memang yang paling strategis yaitu di dekat patung patih kumba karna karebut.
Acara telah dipersiapkan oleh pembaca acara/protocol yaitu Ibu Made Irse Neopani, S.Pd dan Ibu Anna Mastriani Giri, S.Pd. Adapun susunan acaranya adalah sebagai berikut.
1. Pembukaan
2. Sambutan Bapak Kepala Sekolah
3. Pembekalan tutor teman sebaya KSPAN tentang HIV/AIDS dan Narkoba
4. Pengumuman-pengumuman
a. Juara prestasi akademik tiap jenjang kelas dan tiap kelas
b. Juara lomba-lomba antar kelas pengisian waktu jelang raportan
c. Juara siswa terdisiplin dan indispliner
5. Hiburan-hiburan
a. Game pindahkan air dengan tangan dibelakang
b. Lomba lifesing siswa dan wali kelas
c. Tarik tambang guru dan pegawai
d. Bakti sosial bersihkan lingkungan
6. Pembagian rapor
7. Acara bebas (foto bersama wali kelas dan siswa)
8. Penutup
Acara dibuka oleh pembawa acara oleh Ibu Made Irse Neopani, S.Pd. dan Ibu Anna Mastriani Giri, S.Pd. dengan mengucapkan salam panganjali umat Om Swasti Astu dan beliau membacakan susunan acara yang akan dilalui sampai pukul 12.30 nanti.
Bapak Kasek I Made Suantara, S.Pd. membuka acara |
Sambutan Bapak Kepala Sekolah I Made Suantara, S.Pd. menyampaikan bahwa kegiatan raportan diselenggarakan di luar sekolah bertujuan untuk memberi nuansa baru dan bebas dari rutinitas. Beliau menasehatkan kepada siswa bahwa prestasi yang diperoleh agar senantiasa ditingkatkan. Hasil atau angka yang tertulis di buku rapor itu adalah gambaran perjuangan prestasi belajar kalian selama 6 (enam) bulan terakhir. Rapor tersebut harus kalian tunjukkan kepada orang tua karena tujuan rapor itu ditulis untuk memberi laporan hasil belajar siswa kepada orang tua kalian, setelah ditunjukkan kepada orang tua selanjutnya dimintakan pengesahan/tanda tangan. Beliau menyampaikan selamat kepada siswa yang telah berhasil naik kelas, dan membesarkan hati siswa yang belum naik kelas.
Pembekalan tutor teman sebaya kegiatan KSPAN SMP Lab Undiksha Singaraja tentang materi HIV, AIDS dan Narkoba menghadirkan juru bicara finalis juara tes pengetahuan KSPAN yaitu Cahayana dan Pande Made Latra, didampingi dan dibantu oleh finalis yang lainnya. Tujuan kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian KSPAN SMP Lab Undiksha akan keadaan dan situasi bahwa Provinsi Bali Umumnya dan Kabupaten Buleleng khususnya dinyatakan sebagai daerah darurat HIV dan AIDS. Sehingga generasi muda khususnya siswa-siswi SMP Lab Undiksha Singaraja mengenal dan mewaspadai ancaman bahaya laten dari penyakit AIDS yang disebabkan oleh virus HIV. Dengan mengenal baik bagaimana AIDS dan Virus HIV dapat terjangkit ke orang lain siswa-siswi SMP Lab Undiksha Singaraja dapat membentengi diri agar terhindar dari wabah tersebut. Kegiatan itu juga dirangkaian sebagai kegiatan pelaksanaan program KSPAN dalam menyongsong KSPAN SMP Lab mengikuti ajang lomba di tingkat provinsi.
Kegiatan sosialisasi HIV, AIDS dan Narkoba di Kebun Raya |
No comments:
Post a Comment