Saturday, January 16, 2021

RAPAT PERTANGGUNG JAWABAN KEUANGAN DAN KEGIATAN SEKOLAH 2020 SERTA WORKSHOP PENYUSUNAN RKAS UNTUK TAHUN ANGGARAN 2021

 

     SMP Lab Undiksha Ceria Jum'at, 15 Januari 2021. SMP Lab Undiksha menyelenggarakan rapat pertanggung jawaban keuangan dan kegiatan sekolah 2020 serta workshop penyusunan RKAS untuk tahun anggaran 2021. Rapat dibuka dan dipandu langsung oleh Bapak Kepala Sekolah I Made Suantara didampingi oleh Bapak Wakil Kepala Sekolah I Putu Kusuma Wardana, M.Pd. Rapat diselenggarakan di ruang rapat SMP Lab Undiksha Singaraja. Rapat dihadiri oleh seluruh sivitas sekolah. Rapat berlangsung dari pukul 09.00 sampai dengan pukul 14.00 Wita. Rapat seperti ini diselenggarakan secara rutin tiap tahun dan tiap semester sebagai bentuk pertanggung jawaban kita internal dalam mengelola kegiatan dan keuangan sekolah. Untuk kali ini rapat pertanggung jawaban penyelenggaraannya agak telat. Biasanya rapat diselenggarakan di minggu pertama awal semester atau awal tahun, kali ini agak molor karena terbentur di Sekolah Lab menyelenggarakan HUT Sekolah yang ke-50.

 

     Adapun tujuan rapat adalah untuk mengevaluasi kinerja sekolah dalam rangka mencapai target yang ditetapkan dalam rencana kerja tahunan/semesteran. Disamping itu membuka tranparansi pengelolaan keuangan di lingkungan internal sekolah. Dan juga sebagai bentuk proses waskat dari tim auditor internal sekolah. 

 

      Adapun materi rapat, pelapor, komentar auditor internal dan hasil pembahasan bersama dalam rapat pertanggung jawaban keuangan dan kegiatan yang disampaikan pada saat itu dapat kami sajikan sebagai berikut.

NAMA PELAPOR

MATERI/BIDANG

KOMENTAR DAN HASIL PEMBAHASAN

1.  Putu Sumaitri

Bendahara BOS

Laporan diterima, usul ke depan RKAS yang sudah disahkan agar dicopy diletakan di ruang guru dan dishare ke koordinator-koordinator penjaminan mutu sekolah/GKM.

2.  Ni Wayan Sriati, S.Pd.

Bendahara Kesra

Laporan diterima, Cuma perlu pengecekan pemasukan dari berbagai sumber.

3.  Ni Putu Karyaningsih, S.Pd.

Bendahara Rutin/Yayasan

Laporan diterima, karena ke depan tidak lagi mengelola uang karena dana langsung diorder kerektorat maka honor terakhir tugas mohon dibayarkan.

4.  Dra. Luh Retiasih

Koperasi dan Kantin Siswa

Laporan simpanan pokok diterima, musim pandemi  covid-19 sementara tidak beroperasi, modal/aset koperasi berupa barang/uang modal tetap dilaporkan.

5.  Putu Karyaningsih, S.Pd.

Dana Insiden Kecelakaan

Laporan diterima, penyimpanan dana di bank lebih besar pasak dari pada tiang.

6.  NI Made Irse Neopani, M.Pd

Bendahara OSIS

Laporan diterima, kedepan karena kantin tutup, coba diupayakan mencarikan sumber dana dari komete jika memungkinkan.

7.  Drs. Made Resika, M.Pd.

Dana Lab

Laporan diterima, kedepan karena semua pemasukan didrop ke rektorat maka untuk pengadaan alat dan bahan buat proposal dan diajukan ke rektorat.

8.  Gede Akasama Yasa, S.Pd. Gr.

Dana Lab Komputer

Laporan diterima, kedepan peremajaan dan penambahan fasilitas harus dibuat proposal dan diajukan ke rektorat.

9.  Nyoman   Budiman

Dana Lab Bahasa

Laporan diterima, Pengadaan sarana kedepan membuat proposal dan diajukan ke rektorat.

10.             Ni Made Irse Neopani, M.Pd.

Standar ISI/ Kurikulum

Laporan diterima, perlu ada kesamaan persepsi menilai suatu program apa jalan atau tidak.

11.             I G.AA. Eka Putri Oktopiani, S.Pd.

Standar Proses

Laporan diterima, perlu diedit dan hasil edit dikirim ke tim auditor.

12.             Ni Made Suciasih, S.Ag

Standar Kelulusan/ SKL

Laporan diterima, perlu diedit dan kedepan program disesuaikan dengan pandemi covid-19

13.             I Gede Aksamayasa, S.Pd.Gr.

Standar Tendik

Laporan diterima, perlu diedit, hasil edit dikirim ke tim auditor

14.             Luh HIndratini

Standar Sapras

Laporan diterima, untuk kedepan yang sudah terrealisasi tidak prlu dicantumkan lagi. Kecuali untuk pemeliharaan.

15.             Dra. Luh Retiasih

Standar Pengelolaan

Laporan diterima, perlu diedit dan hasilnya dikirim ke tim auditor.

16.             Ni Wayan Sriati, S.Pd.

Standar Pembiayaan

Laporan diterima, perlu edit posisi mencentang

17.             Putu Anna MAstriani Giri, S.Pd.

Standar Penilaian

Laporan diterima, perlu diedit hasil dikirim ke tim auditor


       Dalam kegiatan rapat disisipkan acara pemberian tanda penghargaan bagi guru dan pegawai yang memiliki masa kerja 15 tahun ke atas. Untuk kesempatan kali ini yang mendapat penghargaan masa kerja untuk 15 tahun ke atas adalah Ibu Putu Sumaitri. Selamat dan semangat Ibu Putu Sumaitri kedepannya kami semua berharap kinerja dan karir Ibu selalu meningkat.

       Untuk kegiatan menyusun anggaran belanja sekolah dalam bentuk RAPBS harus mengikuti format penyusunan anggaran versi BOS. Format akan dikirimkan di WA sekolah oleh bendahara BOS Ibu Putu Sumaitri. Penyusunan dikerjakan secara tim dimasing-masing gugus. Hasil dikirim ke WA bendahara untuk disatukan. Mengenai jumlah anggaran dari masing-masing butir kegiatan akan disesuaikan dengan jumlah dana yang diterima dari bantuan BOS oleh panitia inti. Sebelum disahkan akan disosialisasikan dulu di internal sekolah.

       Selamat SMP Lab Undiksha sudah bisa menyelesaikan tugas dan tanggung jawab pengelolaannya, mudah-mudahan kedepan tetap eksis  dan makin maju. Salam Ceria (Autor SMP Lab).

Wednesday, January 13, 2021

PUNCAK PERAYAAN HUT SEKOLAH LAB UNDIKSHA KE-50


        SMP Lab. Ceria Rabu, 13 Januari 2021. Upacara puncak perayaan HUT Sekolah Laboratorium Undiksha yang ke-50 hari ini berlangsung di Gedung Auditorium Widyastana Sekolah Lab Undiksha Singaraja. Karena masih ada diera pandemi covid-19 perayaan harus memperhatikan protokol kesehatan. Perayaan dihadiri oleh semua perwakilan dari steak holder. Yang hadir pada perayaan itu Bapak Ketua Yayasan Undiksha berserta Staf dan Direktur Sekolah Lab. Seluruh Kepala Sekolah dari Jenjang TK, SD, SMP dan SMA serta seluruh Panitia HUT. Sementara itu seluruh guru dan pegawai yang lainnya mengikuti secara virtual melalui aplikasi ZOOM. Pada kesempatan ini hadir juga Dewan Pembina Sekolah Lab yang kali ini diwakili oleh Bapak Wakil Rektor (WR) I (Dr. I Gede Rasben Dantes, S.T.,M.T.I.) melalui aplikasi ZOOM.


Sementara itu sesuai dengan agenda yang telah ditentukan panitia, pada kesempatan yang berbahagia ini perayaan diawali pembukaan dengan membacakan susunan acara. Sebagai rasa hormat kebangsaan diisi dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Hymne Sekolah Lab dan Mars Sekolah Lab yang diikuti oleh seluruh peserta yang hadir di auditorium dan seluruh guru serta pegawai melalui aplikasi zoom. Selanjutnya dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Yayasan dan Bapak Rektor Undiksha. Puncak acara sebagai rasa syukur dilakukan acara Pemotongan Tumpeng oleh Ketua Yayasan yang didampingi oleh Bendahara Yayasan, Direktur beserta Wakil Direktur Sekolah Lab, seluruh Kepala Sekolah dari semua jenjang beserta Ketua Panitia. Acara selanjutnya dilanjutkan dengan acara pengumuman juara lomba selama kegiatan HUT Sekolah diantaranya Lomba guru terfavorit dari semua jenjang, lomba pemutaran video pembelajaran oleh guru semua jenjang. Hadiah dibagikan oleh panitia lomba ke masing-masing kepala sekolah sebagai perwakilan peserta, Selanjutnya pihak kepala sekolah membagikan kepada peserta lomba di masing-masing jenjang.
Adapun pengumuman hasil kejuaraan lomba dalam rangka HUT Sekolah Lab yang ke-50 adalah sebagai berikut.

Lomba Siswa Jenjang TK: Lomba Photogenic Juara I, Kadek Putra Rai Kayana Juara II, Ni Putu Anggita Kirana Dewi Juara III, Putu Ariana Evelyn Diksani Lomba Fashion Show Juara I, Ni Putu Diva Anindya Maharani Juara II, Putu Gavendra Adhyastha Utama Juara III, I Gede Adrian Bagasditya
Lomba Senam Irama Juara I, Kadek Devika Saraswati Iryana Juara II, Putu Divya Naria Utami Juara III, Kadek Devi Satria Putri Lomba Kartu Ucapan Juara I, Gede Mas Dinesh Baswara Shakti Juara II, Made Chester Narendra Kenzie Juara III, Putu Anggita Prayasthi Lomba Celoteh Anak
Juara I, Putu Justin Putra Armando Juara II, Gede Mas Dinesh Baswara Shakti Juara III, I.M Brilian Adil
Jenjang SD Lomba Mewarnai Juara I, I Made Raja Dwinatta Alexa Dharmawan Juara II, Paramahamsa Agung Made Shreyananda Juara III, Kadek Divya Chandani Lomba Menulis Indah Juara I, Kadek Bia Wimaya Sanda Juara II, Tiffany Nathania Ardikanov Juara III, I Gede Danendra Satrya Putra
Lomba Menggambar Juara I, Made Sitara Anika Juara II, A. A. Ramakanta Parameswara Juara III, Made Hogi Dharmawan Lomba Menulis Aksara Bali Juara I, I Made Dwi Wedhananta Juara II, Ni Komang Ayu Badrasapna Ugrayani Kd Juara III, Made Karissa Dwi Anika Lomba Membuat Poster Juara I, Ayu Widia Gayatri Juara II, Pasek Made Rian Suardinata Juara III, Ni Komang Diandra Putri S
Jenjang SMP, Lomba Tiktok Juara I, Ni Km Astri Karmila Dewi Juara II, Dewa Ayu Tata Carolina Juara III, Licing Angel Oktaviani Lomba Cerpen Juara I, Weda Dana Ariawan, Aditya Surya Perdana Juara II, Angella Maria, Cherryl Eveli Juara III, Made Sydney Bulan Ariawan, I Gede Agus Kamiarsa Wiryawan Lomba Game Online Pubg
Juara I, Komang Oktomukia Wisnu Nugraha dkk Juara II, I Nyoman Avataravada Cakti Avaparga dkk Juara III, Richy Candra Priatma Lomba Karikatur, Juara I, I Gede Agus Kamiarsa Wiryawan Juara II, Robertus Phierick P.I Juara III, Felycia Iswanti Sutrisna Lomba Pertunjukan Bakat Juara I, Putu Abel Nirwasita Juara II, I Gede Agus Kamiarsa Wiryawan Juara III, Dea Ariyani

Jenjang SMA Lomba School Got Talent Juara I, I Gede Jose Dewana Juara II, I Gusti Ngurah Arya Wiranatha Juara III, Ni Putu Herlina Lomba Penulisan Kreatif Juara I, Novitasari Juara II, Putu Ayu Widya Santini Juara III, I Gusti Ayu Widya Putri Lomba Pidato Juara I, Luh Putu Rahayu Juara II, Kadek Dian Purna Regina Juara III, Kadek Andre Yasa Lomba Outfit Of The Day (Ootd) Juara I, Michiko Karina Saraswati Juara II, Michael Valentino Haris Juara III, Ketut Fani Purnama Dewi Lomba Vlog Activity of The Day Juara I, Kadek Anne Sasiska Putri Setyadi Juara II, Ni Ketut Sutamiasih Juara III, Metta Paramita Widjaya Lomba Guru Lomba Guru Favorif Jenjang TK Peringkat I, I Gusti Ayu Agung Krisna Utami, S.Pd Peringkat II, Made Intan Kusuma Dewi, S.Pd Peringkat III, Putu Juli Astiti, S.Pd Lomba Guru Favorit Jenjang SD Juara I, I Wayan Aryanta , S.Pd Juara II, Ni Wayan Kurniasih , S.Pd Juara III, Putu Sukma Andreani , S.Pd Lomba Guru Favorit Jenjang SMP Peringkat I, I Gede Aksamayasa, S.Pd.Gr Peringkat II, Putu Anna Masriyani Giri, S.Pd. Peringkat III, Ketut Valien Wira Atmaja, S.Pd., & I Made Ari Purwadi, S.Pd.,M.Pd. Lomba Guru Favorif Jenjang SMA Peringkat I, Kadek Ryan Surya Negara, S.Pd., M.Si. Peringkat II, Putu Mariasa, S.Pd. Peringkat III, Gede Mas Mahendradita, S.Pd. Lomba Video Pembelajaran Juara I, Nyoman Novita Purnami Dewi, S.Pd. Juara II, Gusti Ayu Agung Krisna Utami, S.Pd. Juara III, Ni Putu Ari Wiratni, S.Pd., M.Pd. Juara Harapan I, Desak Made Agung Ratih Rosmilasari, S.Pd. Juara Harapan II, Gusti Ayu Indrawati Rahayu, S.Pd. H.


Kemudian sebagai acara penutup diisi dengan acara ramah tamah santap siang bersama bertempat di ruang Auditorium Sekolah Lab. Selamat Ulang Tahun Sekolahku moga jaya selalu, Salam Ceria (Autor Redaksi SMPLab)









PELATIHAN PENGGUNAAN AKUN BELAJAR.ID BAGI GURU SMP LAB UNDIKSHA


        SMP Lab Undiksha Ceria Senin, 11 Januari 2021. Seluruh bapak/ibu guru SMP Laboratorium Undiksha mengikuti kegiatan pelatihan akun belajar.id. Acara pelatihan ini dibuka oleh kepala SMP Laboratorium Undiksha bapak I Made Suantara, S.Pd., yang didampingi oleh Trainner bapak Kadek Agus Juniarta, S.Pd., M.Pd yang berlangsung di ruang rapat SMP Lab. Undiksha.

Didalam kegiatan pelatihan dijelaskan apa itu akun belajar.id, apa beda dengan akun google umumnya, apa pula kelebihannya, memperkenalkan vitur-vitur yang ada di akun belajar.id dan bagaimana cara mengaktivasi. Kelebihan akun belajar.id yang paling melegakan hati, yang selama ini sering menjengkelkan dan mengganggu proses belajar peserta didik dari gangguan orang luar karena ikut nimbrung di google classroom adalah bahwa akun belajar.id hanya bisa digunakan oleh guru/pegawai dan siswa yang nama-namanya sudah ada di data dapodik. Orang lain yang tidak berkepentingan tidak bisa masuk. Akun belajar.id mudah memigrasi data dari google calssroom yang dimiliki sebelumnya. Memiliki media penyimpanan unlimited (tidak berbatas). Disamping itu akun belajar.id bebas dari ancaman virus. Akun belajar.id memiliki link ke berbagai media sosial lainnya seperti youtube, google slide, google doc, dsb. Akun belajar.id jika tidak diaktivasi sampai akhir bulan Juni maka oleh pihak pengelola di pusat kementerian akan menonaktifkan.


Selanjutnya bapak/ibu guru diajarkan bagaimana membuat google classroom, berinteraksi dengan peserta didik menggunakan google slide dan google doc. Membuat kuisioner dan asesemen dengan google formulir. Membuat Rencana Persiapan Pembelajaran (RPP). Cara menggunakan google drive seperti membuat folder, mendownload dan mengupload file, dsb. Memperhatikan dengan seksama vitur dan fasilitas yang dimiliki akun belajar.id sangat lengkap dan sangat cocok serta wajib dimiliki oleh seorang guru untuk memfasilitasi pembelajaran antara guru dengan peserta didiknya.


Begitu banyaknya fasilitas yang dimiliki oleh akun belajar.id membuat bapak/ibu guru bersemangat untuk mengikuti pelatihan yang diselenggarakan sekolah. Namun karena keterbatasan waktu dan fasilitas wifi yang ada. Wifi sekolah sering lodingnya lama ("lola") menghambat proses pencapaian tujuan dari kegiatan pelatihan. Wakasek sarana prasarana dan didukung oleh kepala sekolah berjanji akan meningkatkan speed dan binwide dari fasilitas wifi kita. Selamat dan Jaya SMP Lab Undiksha, Salam Sukses dan Ceria (Autor SMP Lab Undiksha Ceria).

Friday, January 8, 2021

Webinar “Eksistensi Sekolah Laboratorium Undiksha di Era Full Integration”.

       


Singaraja, 8 Januari 2021 Sekolah Lab Ceria. Disela-sela rangkaian HUT Sekolah Lab Undiksha yang ke-50, panitia menyelenggarakan Webinar melalui Zoom dengan tema “Eksistensi Sekolah Laboratorium Undiksha pada Era Full Integration”. Kegiatan webinar ini melibatkan seluruh steak holder sekolah mulai dari Yayasan, Direksi, tenaga pendidik dan tenaga kependidikan di lingkungan Sekolah Lab Undiksha. 

        Ketua Panitia  I Putu Susila Darma, S.Pd., M.Pd, menyampaikan dalam laporannya pelaksanaan webinar  ini dilatarbelakangi oleh suatu pemikiran bahwa, Tenaga Pendidik dan Kependidikan, Dewan Direksi, Pengelola perlu mendapat sebuah penyegaran kembali, motivasi, serta support dari pihak lembaga yang menaungi dan akan terus membesarkan nantinya. Kedepan bisa melihat secara bersama persoalan apa tantangan dan peluang yang dapat kita terjadikan di Sekolah Lab Undiksha sehingga dapat mempertahankan eksistensi pendidikan di Sekolah Laboratorium Undiksha yang sudah berlangsung selama setengah abad ini. 

       Ketua Yayasan Undiksha, Drs. Ketut Pudjawan, M.Pd. dalam sambutannya bahwa seperti yang kita ketahui bersama sampai saat ini masih berada pada masa transisi ke Undiksha. Selama perjalanan ini ada persoalan yang lebih bersifat teknis dalam proses integrasi, seperti pengelolaan kepegawaian, tata kelola keuangan dan sarana prasarana. “Ini merupakan langkah awal untuk menuju integrasi penuh nanti, dan ternyata bisa kami lalui dan atasi secara bertahap berkat kerjasama yang baik, kompak dan komitmen civitas sekolah lab serta kebijakan pimpinan Undiksha”.

       Hal yang paling penting adalah berbagai kebijakan dari pimpinan Undiksha terutama dari Bapak Rektor Undiksha dan Bapak Wakil Rektor  II Undiksha. Beliau memberikan kebijakan sehingga hambatan tadi bisa dilalui dengan baik sampai saat ini, dan mudah-mudahan kedepannya tidak ada hambatan lagi. “Kami bersama jajaran, Direksi dan Civitas Sekolah Lab memiliki suatu keyakinan bahwa hambatan itu akan berkurang. Karena diawal harus disesuaikan sesuai dengan ketentuan Undiksha. Ini yang memerlukan persiapan, pikiran, komitmen dan memerlukan kerjasama semuanya” imbuhnya.

       Narasumber webinar, Prof. Dr. I Wayan Lasmawan, M.Pd.  yang juga sebagai Wakil Rektor II Undiksha, menyampaikan mengenai Eksistensi Sekolah Laboratorium di bawah Manajemen Undiksha, yaitu dari segi administrasi birokrasi, manajemen sumber daya, manajemen keuangan, manajemen penggajian dan kesejahteraan. Berdasarkan turunnya Organisasi Tata Kelola (OTK) Undiksha, Sekolah Lab Undiksha sudah menjadi bagian dari Undiksha. Semenjak turunnya OTK Undiksha ini kewenangan mengelola Sekolah Lab Undiksha secara administrasi dan birokrasi harus patuh pada statuta dan OTK Undiksha. Selain itu secara yuridis formal merupakan bagian terintegral pada manajemen Undiksha serta juga merupakan salah satu bagian dari Unit Laboratorium Pendidikan dan Kewirausahaaan Undiksha. Oleh sebab itu segala bentuk aktifitas, pola, struktur dan rujukannya sesuai dengan Undiksha sehingga diharapkan dapat memberikan efek peningkatan prestasi dan kesejahteraan. Dengan demikian peran serta dan komitmen bersama dapat menjadikan Sekolah Lab Undiksha menjadi lebih baik. Salam Ceria (Gede Arsa W.).

Wednesday, January 6, 2021

RAPAT AWAL PBM SEMESTER GENAP 2020/2021

 


SMP Lab. TODAY/Rabu, 06 Januari 2021

Rapat Seluruh Guru dan Pegawai SMP Laboratorium Undiksha berkaitan dengan Proses Belajar Mengajar (PBM) Semester Genap Tahun 2020/2021 bertempat di Ruang Rapat Sekolah.


Rapat ini dipimpin langsung oleh Kepala SMP Laboratorium Undiksha yang didampingi oleh Wakil Kepala SMP Laboratorium Undiksha. 


Dalam arahannya Kepala SMP mengatakan dalam nanti Proses Belajar Mengajar Tatap Muka agar tetap melaksanakan Protokol Kesehatan dengan sistem pembelajaran dibagi menjadi 2 rombel dalam satu kelas yang maksudnya setengah dari jumlah murid total per kelas melaksanakan tatap muka dan setengahnya lagi melaksanakan pembelajaran dengan sistem daring/online. dan rencananya pada tanggal 14 Januari 2021 akan dilaksanakan sosialisasi pembelajaran tatap muka dan daring/online.

Kemudian setelah beberapa arahan dari Bapak Kepala SMP dan Wakil Kepala Sekolah dilanjutkan dengan penyampaian hasil Pelatihan Akun Belajar.id oleh Bapak Kadek Agus Juniarta, S.Pd.,M.Pd.

Monday, January 4, 2021

PEMBUKAAN PERAYAAN HUT SEKOLAH LAB KE-50

 


Singaraja, 4 Januari 2021. Sekolah Lab Undiksha mengelar acara pembukaan hari ulang tahun yang ke – 50 bertempat di Auditorium Widyasthana Sekolah Lab Undiksha. Kegiatan yang dilaksanakan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya karena berada pada masa pandemi Covid-19 yang tentunya ketat protokol kesehatan. Karena peserta yang hadir di auditorium dibatasi, juga dilangsungkan bersamaan secara online melalui Zoom dan live melalui akun resmi media sosial sekolah. Kegiatan HUT Sekolah Lab ini dilaksanakan selama 10 hari terhitung mulai tanggal 04 sampai 13 Januari 2021 sebagai puncak acara hari ulang tahun.

Kegiatan dibuka oleh Ketua Yayasan Undiksha, Drs. Ketut Pudjawan, M.Pd., dalam sambutannya , “HUT Sekolah Laboratorium Undiksha ke – 50” merupakan hari ulang tahun emas atau setengah abad Sekolah Lab Undiksha dengan mengusung tema “Kejayaan 50 Tahun Sekolah Laboratorium Undiksha”. Peringatan ini merupakan momentum untuk merefleksi apa yang telah dicapai, apa yang belum dicapai, dan apa yang akan dilakukan kedepan untuk menghadapi tantangan dunia pendidikan. Disisi lain juga patut disyukuri dalam situasi pandemi Covid-19 ini, masih bisa melaksanakan kegiatan meskipun dalam keterbatasan serta ketat protokol kesehatan.

Putu Susila Darma, M.Pd. selaku Ketua Panitia penyelenggara menyampaikan, kegiatan inti hari ulang tahun diisi secara daring/online tanpa menghilangkan makna HUT tersebut. Berbagai macam kegiatan diantaranya untuk meningkatkan profesionalisme pendidik dan tenaga kependidikan diadakan kegiatan lomba membuat video pembelajaran, meningkatkan wawasan dan pengetahuan melalui kegiatan Webinar yang akan mendatangkan narasumber profesional, meningkatkan kreatifitas siswa melalui kegiatan lomba-lomba edukatif secara online di tingkat jenjang TK-SD-SMP-SMA, dan mengenalkan suasana baru (new normal) Sekolah Lab Undiksha.

Harapan di HUT ke – 50 tahun ini semoga Sekolah Lab Undiksha semakin jaya, tetap semangat, kompak serta situasi pandemi Covid-19 cepat berlalu, Salam Ceria

Saturday, December 19, 2020

RAPORTAN SMP LAB UNDIKSHA DIERA PANDEMI COVID-19

SMP Lab. TODAY/ Jum'at, 18 Desember 2020

Kegiatan Pembagian Raport Seluruh siswa SMP Laboratorium Undiksha kali ini dilaksanakan secara berbeda karena situasi pandemi covid-19, dimana pengambilan raport semester ganjil tahun pelajaran 2020-2021 diwakilkan oleh orang tua/wali siswa. Dalam kegiatan ini diwajibkan kepada seluruh orang tua siswa/wali mematuhi protokol kesehatan yang telah ditentukan, dan pengambilan raport ini diwajibkan kepada seluruh siswa yang telah melunasi administrasi sekolah. Disela-sela pembagian raport semester ganjil ini

Pembina OSIS SMP Lab. Undiksha berkesempatan menyerahkan hadiah kepada seluruh siswa yang menjadi juara dalam Lomba yang diadakan selama kegiatan Jeda Semester.
Sementara itu, masing-masing seluruh wali kelas juga memberikan hadiah kepada siswa yang berprestasi akademik selama semester ganjil dengan memberikan hadiah berupa Piala dan Piagam. Adapun nama siswa yang berhasil menjadi juara umum di masing-masing jenjang yaitu :

* Kelas VII
Juara Umum I atas nama Skenda (Kelas VII-1)
Juara Umum II atas nama I Gede Agus Kamiarsa Wiryawan (Kelas VII-2)
Juara Umum III atas nama Veronica Hendrawan (Kelas VII-1)
* Kelas VIII
Juara Umum I atas nama Albert Yohannes Li (Kelas VIII-2)
Juara Umum II atas nama Komang Cindy Puspita Dewi (Kelas VIII-1)
Juara Umum III atas nama Putu Weda Dana Ariawan (Kelas VIII-2)
* Kelas IX
Juara Umum I atas nama Made Pretty Nagia (Kelas IX-2)
Juara Umum II atas nama Komang Dina Triyanti (Kelas IX-4)


Selamat kepada seluruh siswa yang sudah menjadi juara umum di masing-masing kelas, semoga kedepannya bisa dipertahankan dan ditingkatkan lagi.
selain itu juga selamat buat siswa yang sudah menjadi juara kelas di masing-masing kelas (Nama ada di foto)